REDAKSI8.COM, BATAM – Awang Rajab salah satu tokoh masyarakat mengajak masyarakat Rempang – Galang untuk bersatu dalam mendukung pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kepulauan Riau, Ansar Ahmad dan Nyanyang Haris Pratamura yang bertarung pada dalam Pilkada Kepri 2024.
Awang menegaskan pada saat silaturahmi dengan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kepulauan Riau bahwa persatuan warga sangat penting untuk memastikan kemenangan pasangan tersebut demi perubahan yang lebih baik bagi daerah mereka, Rabu (11/9/2024) di Rempang Cate.
“Kita harus bersatu dan kompak dalam memberikan dukungan kepada pasangan Ansar-Nyanyang. Mereka memiliki visi yang jelas untuk memajukan Kepulauan Riau, khususnya Pulau Rempang dan Galang. Dengan memilih mereka, kita bisa mewujudkan perubahan yang kita inginkan,” ujar Awang Rajab.
Dikatakan Awang, dirinya berjanji akan menemui para tokoh masyarakat Rempang – Galang untuk lebih mensosialisasikan pasangan Ansar Ahmad dan Nyanyang Haris Pratamura. Ia menekankan pentingnya dialog dengan tokoh-tokoh setempat guna membangun dukungan yang lebih kuat.
“Nanti banyak hal yang akan kita bicarakan dengan tokoh masyarakat yang dikomandoi oleh Pak Candra dari organisasi Elang Sakti. Mudah-mudahan ini menjadi sebuah langkah yang lebih baik kedepan,” ungkapnya.
Ia juga berharap semua ini bertujuan untuk kebaikan bersama, bagaimana agar bisa memenangkan Pak Ansar dan Pak Nyanyang sebagai orang nomor satu dan dua di Provinsi Kepulauan Riau.
Dalam acara yang dihadiri oleh ratusan warga tersebut, Nyanyang Haris Pratamura, calon Wakil Gubernur, juga menyampaikan komitmennya untuk memperjuangkan pembangunan di Rempang-Galang. Ia menegaskan bahwa wilayah ini memiliki potensi besar yang belum sepenuhnya dikembangkan.
“Kami melihat potensi besar di Rempang-Galang, mulai dari sektor pariwisata, perikanan, hingga pengembangan sumber daya manusia. Jika kami dipercaya memimpin, pembangunan infrastruktur dan kesejahteraan masyarakat akan menjadi prioritas kami,” kata Nyanyang Haris Pratamura.
Acara silaturahmi ini turut dihadiri oleh sejumlah tokoh masyarakat lainnya, seperti Indra Koboi, Iswandi alias Bang Long, serta beberapa tokoh pemuda yang juga mendukung pasangan Ansar Ahmad dan Nyanyang Haris Pratamura.
Mereka berharap pasangan ini dapat membawa perubahan positif bagi Kepulauan Riau, khususnya bagi masyarakat Rempang-Galang.
Acara ini bertujuan mempererat hubungan masyarakat sekaligus memperkenalkan visi dan misi pasangan calon Ansar Ahmad dan Nyanyang Haris Pratamura yang berfokus pada pembangunan daerah-daerah tertinggal di Kepulauan Riau.