REDAKSI8.COM, BANJARBARU – Pagar beton Balai Pelatihan Kesehatan (Bapelkes) milik Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) runtuh akibat hujan deras yang berdurasi cukup lama, Kamis (31/10/24) siang.
Berdasarkan video yang beredar di media sosial, pagar beton panjang itu runtuh hanya menyisakan bagian pondasinya saja.
Bahkan, reruntuhan beton jatuh mengenai dua unit mobil dan satu buah tosa dan barang lainnya yang terparkir di sekitaran tembok tersebut.
Kepala UPTD Damkar Banjarbaru, Syafrullah mengatakan, setelah mendapat informasi itu pihaknya sontak menurunkan personil menuju lokasi kejadian.
Menurutnya, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 11.30 Wita.
Reruntuhan pagar beton itu merupakan pagar pembatas antara area parkir mobil dan motor di belakang Kantor Bapelkes Provinsi Kalsel Banjarbaru.
“Kerugian materi yang dialami akibat kejadian ini ada dua buah mobil kemudian satu buah tosa,” ujarnya saat dikonfirmasi, Kamis (31/10/24) siang.
Syafrullah menjelaskan, penyebab runtuhnya pagar tersebut sementara pihaknya menduga akibat dari hembusan angin yang kuat ketika hujan deras terjadi.
Kemudian, proses evakuasi dilaksanakan kurang lebih 1 jam dengan kondisi cuaca yang masih dilanda hujan deras hingga pukul 13.00 Wita.
“Penyebab sementara kami duga karena hembusan angin yang mengakibatkan bangunan tembok pemisah antara parkir mobil dan parkir motor itu rubuh,” tandasnya.