REDAKSI8.COM, KOTABARU – Festival Putra Putri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) Kotabaru tahun 2025 yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Kotabaru melalui Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Disparpora), di panggung Ekraf Siring Laut Kotabaru sukses dilaksanakan, Sabtu (21/02/2025) Malam.
Setelah melalui proses seleksi yang ketat, Putra Parekraf Kotabaru 2025 jatuh pada Muhammad Misbullah. Sementara Revina Rezkita Fitri dinobatkan sebagai Putri Parekraf Kotabaru 2025.
Minggu Basuki yang mewakili Bupati Kotabaru menyampaikan, apresiasi kepada seluruh pihak yang telah mendukung terselenggaranya festival tersebut.
“Selamat kepada anak-anakku yang terpilih sebagai juara. Semoga prestasi ini membawa dampak positif bagi Kabupaten Kotabaru serta memotivasi generasi muda untuk terus berkarya dan berprestasi lebih baik lagi,” ucapnya.
“Jadikan festival ini sebagai wadah untuk mengembangkan potensi diri serta melestarikan budaya dan tradisi, demi kemajuan pariwisata Kabupaten Kotabaru,” sambungnya.
Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kotabaru, Sony Tua Halomoan, mengungkapkan, jumlah peserta tahun ini mengalami peningkatan signifikan dibandingkan tahun sebelumnya.
“Tahun ini ada 109 peserta yang mengikuti seleksi, terdiri dari 52 putra dan 57 putri. Jumlah ini meningkat dibandingkan tahun lalu yang hanya diikuti 60 peserta,” paparnya.
“Mereka berasal dari berbagai wilayah, termasuk Pulau Laut, Pamukan Utara, Serongga, Pulau Laut Timur, hingga Berangas,” tambahnya.
Sony berharap, tidak hanya pemenang, tetapi seluruh finalis dapat terus mengembangkan diri dan membawa nama baik Kotabaru ke tingkat nasional maupun internasional.
“Kami berharap mereka bisa menjadi duta pariwisata yang mampu mempromosikan budaya dan keindahan Kotabaru ke dunia luar,” tutupnya.
Festival Putra Putri Parekraf Kotabaru 2025 telah sukses digelar, meninggalkan kesan mendalam bagi para peserta dan masyarakat yang hadir.
Diharapkan, ajang ini terus menjadi wadah bagi anak muda untuk berinovasi dan berkontribusi dalam kemajuan pariwisata dan ekonomi kreatif daerah.
Penutupan festival dihadiri oleh Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Minggu Basuki, Kepala Disparpora Kotabaru Sony Tua Halomoan, jajaran Forkopimda, SKPD, serta para undangan lainnya.



