REDAKSI8.COM, BANJAR – Babinsa Koramil 1006-06/ Martapura bersama dengan Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Banjar serta Camat dan para unsur terkait serentak turun ke desa untuk melaksanakan sosialisasi sampah dan gotong royong Jum’at Bersih.
Kegiatan bersih jumat kali ini dengan mengambil tempat di Desa Akar Bagantung Kecamatan Martapura Timur Kabupaten Banjar Kalimantan Selatan. Selain bersih jumat juga sekaligus sosialisasi terkait pilah sampah.
Betung Wibisono dari DPRKPLH Kabupaten Banjar mengungkapkan kegiatan Sosialisasi Pemilahan Sampah Rumah Tangga dan Sosialisasi TPS3R, merupakan langkah yang baik dan harus bekerja sama semua pihak.
“Saya sangat mendukung atas inisiatif para aparat desa, Babinsa dan Bhabinkamtibmas juga camat maksud dan tujuan dari kegiatan Sosialisasi menjelaskan terkait cara memilah sampah serta menjelaskan strategi angkut sampah dan proses di TPS3R kepada masyarakat di Desa Akar Bagantung,” ungkapnya.
Ia juga menjelaskan bahwa dengan adanya kegiatan Sosialisasi ini patutnya kita sambut baik karena memberi edukasi yang mana sebagian sampah bisa dimanfaatkan untuk didaur ulang dan bisa dijadikan Pupuk Tanaman, yang jarang terdapat Sosialisasi seperti ini ditempat lain, bahkan jika tipilah bisa menghasilkan ekonomi ke Bank Sampah.
Sementara itu Sersan Satu Boyamin Babinsa Desa Akar Bagantung menyambut baik kegiatan sosialisasi pilah sampah yang tentunya sangat bermanfaat sekali. Masyarakat akan lebih mengerti cara memilah sampah untuk kepentingan diri sendiri juga dapat bernilai ekonomis.
“Dengan dilaksanakannya sosialisasi ini diharapkan dapat mempermudah masyarakat terutama warga desa akar Bagantung untuk membuang sampah pada tempat yang tepat dan dapat membuat lingkungan bersih dari sampah,” ucapannya.
“Tidak hanya Sosialisasi terkait pentingnya sampah bagi masyarakat, kegiatan gotong royong Jum’at bersih juga turut dilakukan guna menjaga kebersihan kawasan lingkungan warga tetap terjaga, menghindari terjadinya banjir dan wabah penyakit,” tambahnya.