REDAKSI8.COM – Walikota Banjarbaru Aditya Mufti Ariffin menyerahkan sejumlah beasiswa kepada warga Kota Banjarbaru yang Berprestasi dan tidak mampu, di Aula Gawi Seberataan Balai Kota Banjarbaru, Rabu (14/12).
Sesuai dengan janji-janji politik yang disampaikannya saat pemilu lalu, beasiswa tersebut merupakan kali pertama pertama ada di Kota Banjarbaru.
“Program-progam janji politik kami yang alhamdulillah semua sudah terealisasi, dan hari ini kita merealisasikan beasiswa yang pertama di kota Banjarbaru,” ungkapnya
Aditya menerangkan, pihaknya telah mengirim sekitar 6 orang untuk melanjutkan pendidikan S1, S2 di dalam Negeri (Pulau Jawa) hingga Luar Negeri.
Ia berharap, dengan adanya beasiswa ini bisa membantu dan memberikan ilmunya kepada masyarakat, sehingga ilmu yang didapat bermanfaat untuk membangun Kota Banjarbaru kedepannya.
“Mudah-mudahan dengan adanya beasiswa ini masyarakat terbantu untuk melanjutkan pendidikan dan meningkatnya sumber daya manusia di Kota Banjarbaru, serta para penuntut ilmu yang sudah dibiayai Pemko bisa kembali ke Daerah dan membagi ilmunya kepada masyarakat Banjarbaru,” tuturnya
Sementara itu, salah satu mahasiswa yang mendapat beasiswa Syahrin Ramadana mengucapkan rasa syukur telah dibantu untuk melanjutkan pendidikan S2 di Universitas Islam Negeri (UIN) Antasari Banjarmasin.
“Alhamdulillah, sudah banyak membantu saya untuk bisa melanjutkan pendidikan S2 di UIN Antasari Banjarmasin,” ucapnya
Syahrin menyambung, dengan adanya bantuan beasiswa ini, dirinya bisa memberikan kontribusi yang lebih untuk Kota Banjarbaru.
“Dengan adanya bantuan ini, kedepannya saya bisa memberikan kontribusi yang lebih kepada Kota Banjarbaru dengan ilmu yang saya dapatkan di S2 jurusan Hukum Keluarga nantinya,” jelasnya
Senada dengan Syahrin, Rezka selaku perwakilan adiknya yang menerima beasiswa yakni Muhammad Rezky Azhima mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Kota (Pemko) telah memberikan beasiswa tersebut.
“Terimakasih, alhamdulillah sangat senang dan sangat terbantu dengan diberikannya beasiswa ini oleh pemko,” ucapnya
Ia berharap, adiknya bisa lebih semangat lagi untuk menuntut ilmu S1 nya di Yaman, dan kembali pulang dengan ilmu yang bermanfaat untuk Banua.
“Semoga dengan adanya bantuan beasiswa ini, adik saya bisa lebih semangat lagi menuntut ilmunya, supaya nanti pas pulang bisa lebih berguna untuk Banuanya tercinta,” pungkasnya. (ADV)
(Red8-Irma)