REDAKSI8.COM, BANJAR – Persiapan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXXVI Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan tahun 2025 semakin matang. Dalam rapat finalisasi yang digelar Senin (19/5/2025) siang di Aula Mini Barakat Martapura, panitia penyelenggara resmi menunjuk PT Amanah Bugar Grup sebagai Event Organizer (EO) pelaksana kegiatan akbar bernuansa religi ini.
Penunjukan ini ditetapkan oleh bidang Pokja Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kabupaten Banjar selaku tuan rumah. Adapun anggaran yang disepakati untuk pelaksanaan kegiatan ini tidak tanggung-tanggung, yakni sebesar Rp7.488.554.500 (Tujuh Miliar Empat Ratus Delapan Puluh Delapan Juta Lima Ratus Lima Puluh Empat Ribu Lima Ratus Rupiah).
Ketua Panitia Pelaksana MTQ XXXVI, H. Ikhwansyah, menjelaskan bahwa penunjukan EO merupakan salah satu tahapan penting yang telah dilalui pihaknya.
“Setelah ini, kami akan melanjutkan diskusi teknis dengan masing-masing bidang panitia agar semuanya berjalan lancar. Malam ini, Pak Bupati dan Wakil Bupati juga akan menghadap Gubernur untuk menyampaikan progres persiapan,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Ikhwansyah berharap seluruh proses pelaksanaan MTQ nanti bisa berjalan tertib, transparan, dan berdampak positif bagi masyarakat serta daerah sebagai tuan rumah.
Namun di balik optimisme itu, ada catatan penting yang disampaikan oleh Echo Aryanto, perwakilan dari Kejaksaan Negeri Kabupaten Banjar yang turut melakukan pendampingan. Ia mengingatkan agar tidak terjadi tumpang tindih kegiatan antara yang direncanakan EO dan panitia.
“Permasalahan bisa muncul jika item kegiatan dobel. Laporan pertanggungjawaban anggaran juga harus faktual dan aktual,” tegasnya.
Echo juga menyoroti pentingnya dokumentasi lengkap untuk semua honorarium panitia dan petugas lapangan. “Setiap bidang harus memiliki bukti administrasi yang rapi dan bisa dipertanggungjawabkan,” tambahnya.
Rangkaian rapat ditutup dengan penandatanganan Surat Penunjukan Penyedia Barang/Jasa (SPPBJ) oleh Ketua LPTQ Kabupaten Banjar, Said Idrus Al Habsyi, menandai langkah resmi menuju pelaksanaan MTQ XXXVI yang diharapkan menjadi ajang syiar Islam terbesar dan tersukses di Kalimantan Selatan tahun depan.
