REDAKSI8.COM, BANJARBARU – Sahur menjadi waktu yang sangat penting dalam berpuasa untuk memperoleh energi sepanjang hari.
Oleh karena itu, pilihlah menu sahur yang bergizi seimbang dan bisa memberikan efek kenyang sekaligus pasokan energi cukup, serta kaya akan protein dan serat, tapi rendah kalori.
Ahli Gizi (Nutritionist) Rumah Sakit Daerah (RSD) Idaman, Kota Banjarbaru, Dwi Rahayu Ningsih mengatakan, saat bersahur sangat disarankan untuk banyak mengkonsumsi serat seperti sayur dan buah-buahan.
“Juga pola makannya harus lengkap, dari sumber karbohidrat, protein, hewani nabati, dan sayur itu sumber vitamin dan mineral,” jelasnya.
Dwi mengatakan, apabila tubuh banyak mengkonsumsi makanan berserat, maka dapat menahan kenyang lebih lama.
Sedangkan, untuk jenis sayuran semuanya diperbolehkan saja. Namun, dengan catatan orang tersebut tidak ada memiliki kondisi atau penyakit tertentu.
“Bebas sayur apa saja yang disukai, yang penting bersih, memasaknya harus benar, jangan sampai nyucinya tidak bersih, terus dimakan lalapan mentah, malah menimbulkan efek sampingnya diare,” katanya.
Sebagai informasi, sayur-sayuran adalah makanan yang sangat kaya akan nutrisi, seperti vitamin, mineral, dan berbagai komponen lainnya.
Selain itu, sayur juga banyak mengandung protein dan serat, sehingga dapat membantu merasa kenyang lebih lama jika dimakan saat sahur.
Kemudian, buah-buahan mengandung kalori yang sedikit, tetapi kaya serat dan nutrisi penting lainnya.
Sehingga, kandungan serat buah akan membuat semakin lama untuk dicerna, maka bisa merasa kenyang lebih lama. Buah ini dikonsumsi secara langsung, bukan dengan di jus.