Rabu, 16 Juli 2025
  • Login
  • Register
Redaksi 8
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Indeks Berita
  • Pemerintahan
    • DPRD Kalimantan Timur
    • DPR RI
    • dprd balangan
    • DPRD banjarbaru
    • DPRD Kalimantan Timur
    • DPRD Kabupaten Banjar
    • DPRD Kabupaten Kotabaru
    • DPRD Kabupaten Tanah Bumbu
    • DPRD Provinsi Kalimantan Selatan
    • DPRD Kapuas
    • Kapuas
  • Regional
  • Politik
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Hobi
  • Kuliner
  • RBU Group
  • Lainnya
    • Bschool
    • Opini
    • Female
    • Laporan Khusus
    • Legislatif
    • Peristiwa
    • Asal-Usul
    • Budaya
    • Environtment
    • Infrastruktur
    • Kesehatan
    • Layanan Publik
    • Pendidikan
    • Perikanan
    • Perkebunan
    • Pertanian
    • Peternakan
    • Religi
    • Sosial
    • Serba-serbi
    • Teknologi
    • Wisata
  • Beranda
  • Indeks Berita
  • Pemerintahan
    • DPRD Kalimantan Timur
    • DPR RI
    • dprd balangan
    • DPRD banjarbaru
    • DPRD Kalimantan Timur
    • DPRD Kabupaten Banjar
    • DPRD Kabupaten Kotabaru
    • DPRD Kabupaten Tanah Bumbu
    • DPRD Provinsi Kalimantan Selatan
    • DPRD Kapuas
    • Kapuas
  • Regional
  • Politik
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Hobi
  • Kuliner
  • RBU Group
  • Lainnya
    • Bschool
    • Opini
    • Female
    • Laporan Khusus
    • Legislatif
    • Peristiwa
    • Asal-Usul
    • Budaya
    • Environtment
    • Infrastruktur
    • Kesehatan
    • Layanan Publik
    • Pendidikan
    • Perikanan
    • Perkebunan
    • Pertanian
    • Peternakan
    • Religi
    • Sosial
    • Serba-serbi
    • Teknologi
    • Wisata
Redaksi 8
No Result
View All Result

Lintasan Ujian Praktik SIM C Baru Lebih Komperhensif, Bentuknya Huruf S

Irma Dahliana by Irma Dahliana
10 Agustus 2023
A A
Lintasan Ujian Praktik SIM C  Baru Lebih Komperhensif, Bentuknya Huruf S

Seorang warga Kota Banjarbaru saat mencoba Lintasan baru ujian praktik SIM C berbentuk S, Kamis (10/8/23). Foto : Irma/Redaksi8.com

Share on FacebookShare on TwitterWhatsapp

REDAKSI8.COM, BANJARBARU – Sebagai upaya untuk mempermudah masyarakat dalam pengajuan permohonan Surat Izin Mengemudi (SIM) golongan C, kini lintasan ujian praktik mengemudi dirubah membentuk huruf S.

Sebagaimana Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo telah meminta jajaran kepolisian di Indonesia memperbaiki lintasan ujian praktik SIM C.

Dengan begitu, Kakorlantas Polri menerbitkan keputusan Nomor: Kep/105/VIII/2023 tentang ketentuan pelaksanaan ujian praktik penertiban Surat Izin Mengemudi.

Menanggapi hal tersebut, Direktorat lalu lintas Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) dan Polres, khususnya Polres Banjarbaru sudah memberlakukan perubahan materi ujian praktik pembuatan SIM.

LihatJuga :

Lapas Sibolga Gandeng Media, Tunjukkan Wajah Baru Pemasyarakatan Lewat Inovasi Wartelsuspas

Harga Kebutuhan Pokok Melonjak, Warga dan Pedagang Pasar Kemakmuran Kian Tertekan

Babinsa Masuk Sekolah, Tanamkan Nilai Kebangsaan dan Cegah Perundungan Sejak Dini

Unit Jatanras Polresta Samarinda Tangkap Pelaku Curanmor di Area RS SMC

Dimana, trek baru ujian praktik SIM ini sudah diterapkan sejak hari Senin (7/8/23) lalu.

Kasat Lantas Polres Banjarbaru AKP. G. M. Angga Satrya Wibawa melalui Kasi Humas Polres Banjarbaru AKP Syahruji menyampaikan, perubahan trek baru ujian praktik SIM ini untuk meningkatkan standar keselamatan di Jalan Raya.

Serta, memastikan calon pengemudi memiliki keterampilan mengemudi yang memadai dengan sedikit menyesuaikan ujian lisan ntasan praktik SIM terbaru.

Tujuannya katanya, untuk menghadirkan ujian praktik yang lebih komprehesif dan realitis bagi para calon pengemudi.

Penerapan itu dikeluarkan berdasarkan perkembangan zaman, dan telah melewati tahap pengkajian, serta masukan dari tim ahli beberapa pihak.

“Yang jelas perubahan materi bentuk trek atau sirkuit ujian praktik ini tidak mengurangi esensi keahlian ataupun keselamatan dalam berkendara,” ucap Syahruji, Kamis (10/8/23).

Salah satu perubahan signifikan dalam uji praktik SIM terbaru adalah perubahan lintasan pada ujian praktik SIM yang akan mengakomodir empat materi ujian praktik dengan ukuran yang sudah diperlebar dan tidak ada lagi ujian zig-zag.

Ujian angka 8 digantikan dengan ujian berbentuk huruf S. Lebar lintasan yang diperlebar dari 1,5 kali lebar kendaraan menjadi 2,5 lebar kendaraan.

Tidak hanya itu,  bagi peserta yang dinyatakan tidak lulus saat ujian penertiban SIM, bisa segera mengulang ujian di hari yang sama.

“Dalam kurun waktu 14 hari, dengan pelaksanaan ujian ulang sebanyak 2 kali,” bebernya.

Satpas Polres Banjarbaru juga akan melaksanakan bimbingan belajar secara gratis terkait materi ujian penertiban SIM.

Mulai dari teori maupun praktek uji keterampilan mengemudi.

Dengan sasaran calon peserta uji SIM yang belum mengikuti sekolah mengemudi.

“Sesuai dengan arahan bapak Kapolri, hasil yang diinginkan dari perubahan ujian praktik SIM adalah para pemohon nantinya tetap bisa mengedepankan keselamatan pengguna jalan lain dan meningkatkan keterampilan dalam berkendara,” terangnya.

Ia berharap, dengan adanya perubahan bentuk uji praktik SIM ini, dapat menciptakan pengemudi yang lebih bertanggungjawab dan terampil, serta bisa mengurangi angka kecelakaan yang disebabkan oleh faktor manusia.

“Diharapkan perubahan ini mendorong kesadaran akan pentingnya keselamatan jalan raya dan keterampilan mengemudi yang baik di kalangan masyarakat,” tuntasnya.

Sementara itu, seorang warga Kota Banjarbaru Dinda menyambut baik dengan adanya perubahan ujian praktik SIM.

Karena menurutnya, trek ujian prktik SIM baru ini  dinilai lebih mudah jika dibandingkan dengan zig-zag dan angka 8.

“Sangat bagus, sepertinya lebih mudah dari trek sebelumnya,” ucapnya.

Dinda mengatakan, kebijakan perubahan ujian praktik SIM ini sebagai langkah positif dari pihak kepolisian.

Dari pengalaman yang pernah Ia rasakan saat gagal menjalani ujian praktik SIM hingga 2 kali.

Ia menilai, penekanan pada ujian praktik SIM tidak terlalu berpengaruh pada pengendara saat berada di Jalan Raya.

“Saya pribadi memang ujian bentuk angka 8 dan zig-zag termasuk sulit, lebih penting memberi pemahaman terkait teori dan aturan berlalu lintas di jalan,” pungkasnya.

Share26Tweet16Send

Related Posts

Lapas Sibolga Gandeng Media, Tunjukkan Wajah Baru Pemasyarakatan Lewat Inovasi Wartelsuspas

Lapas Sibolga Gandeng Media, Tunjukkan Wajah Baru Pemasyarakatan Lewat Inovasi Wartelsuspas

by Dedi Pasaribu
15 Juli 2025

REDAKSI8.COM, SIBOLGA – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Sibolga terus menegaskan komitmennya dalam menciptakan lingkungan yang bersih dari narkoba dan...

Harga Kebutuhan Pokok Melonjak, Warga dan Pedagang Pasar Kemakmuran Kian Tertekan

Harga Kebutuhan Pokok Melonjak, Warga dan Pedagang Pasar Kemakmuran Kian Tertekan

by Gilang Romadhon
15 Juli 2025

REDAKSI8.COM, KOTABARU – Suasana Pasar Kemakmuran di Kelurahan Kotabaru Hulu, Kecamatan Pulau Laut Utara, kini tak lagi seramai biasanya. Bukan...

Babinsa Masuk Sekolah, Tanamkan Nilai Kebangsaan dan Cegah Perundungan Sejak Dini

Babinsa Masuk Sekolah, Tanamkan Nilai Kebangsaan dan Cegah Perundungan Sejak Dini

by Az-Zukhairy
15 Juli 2025

REDAKSI8.COM, BANJARBARU – Suasana berbeda tampak di SDN 10 Banjarbaru, Selasa (15/7/2025), saat Serka Suladi, Babinsa Koramil 1006-12/Liang Anggang, hadir...

Load More

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

TRENDING

  • Dimas Budiman Wakili Banjarbaru Kibarkan Bendera Pusaka di Istana Negara Jakarta

    Dimas Budiman Wakili Banjarbaru Kibarkan Bendera Pusaka di Istana Negara Jakarta

    234 shares
    Share 94 Tweet 59
  • TRC-IKB RAPI Wilayah 1902 Kabupaten Banjar Resmi Dilantik, Siap Bergerak Cepat Tanggulangi Bencana

    150 shares
    Share 60 Tweet 38
  • Tembus Rp130 Ribu, Harga Cabai di Banjarbaru Melonjak Naik Akibat Serangan Lalat Buah

    117 shares
    Share 47 Tweet 29
  • Rembuk Stunting 2025, Bupati Banjar Tegaskan Komitmen Cegah Generasi Gagal Tumbuh

    110 shares
    Share 44 Tweet 28
  • Simulasi Longsor Spektakuler Tutup Pelatihan Destana di Gunung Batu: Kolaborasi Warga dan PMI Banjar Dapat Apresiasi

    107 shares
    Share 43 Tweet 27

© 2020 PT. Delapan Vilandux Indonesia – Semua Hak Cipta dilindungi Undang-undang.

  • Pedoman Media Siber
  • SOP Wartawan
  • Tim Redaksi
  • Beranda
  • Indeks Berita
  • Pemerintahan
    • DPRD Kalimantan Timur
    • DPR RI
    • dprd balangan
    • DPRD banjarbaru
    • DPRD Kalimantan Timur
    • DPRD Kabupaten Banjar
    • DPRD Kabupaten Kotabaru
    • DPRD Kabupaten Tanah Bumbu
    • DPRD Provinsi Kalimantan Selatan
    • DPRD Kapuas
    • Kapuas
  • Regional
  • Politik
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Hobi
  • Kuliner
  • RBU Group
  • Lainnya
    • Bschool
    • Opini
    • Female
    • Laporan Khusus
    • Legislatif
    • Peristiwa
    • Asal-Usul
    • Budaya
    • Environtment
    • Infrastruktur
    • Kesehatan
    • Layanan Publik
    • Pendidikan
    • Perikanan
    • Perkebunan
    • Pertanian
    • Peternakan
    • Religi
    • Sosial
    • Serba-serbi
    • Teknologi
    • Wisata
  • Login
  • Sign Up

© 2020 PT. Delapan Vilandux Indonesia - Semua Hak Cipta dilindungi Undang-undang.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Create New Account!

Fill the forms below to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In