REDAKSI8.COM – Dinas Komunikasi Informatika, Statistik dan Persandinan (DKSP) Kabupaten Banjar bersama dengan Kementerian Komunikasi dan Informasi Republik Indonesia melakukan kegiatan Training of Trainers (TOT) Literasi Digital kepada Kelompok Informasi Masyarakat (KIM), Selasa (29/3/2022) di salah satu hotel di Kota Banjarbaru.

Kegiatan Training of Trainers Literasi Digital dilaksanakan selama dua hari yakni Selasa 29 Maret sampai dengan 30 Maret 2022 dibuka oleh Kepala Dinas Komunikasi Informatika, Statistik dan Persandian Kabupaten Banjar HM Aidil Basith.
Seperti yang disampaikan oleh Kepala DKSP Kabupaten Banjar HM Aidil Basith saat membuka kegiatan TOT mengatakan bahwa saat ini kita dituntut untuk memiliki sumber daya manusia yang profesional dan kreatif supaya dapat mengikuti dan beradaptasi dengan kemajuan teknologi.
“Setiap hari terus menerus terjadinya perubahan budaya dan infrastruktur yang praktis, saat ini teknologi berkembang dengan pesat dan masyarakat harus dituntut untuk bisa menguasai teknologi,” ungkapnya
Ia menjelaskan bahwa masyarakat dituntut untuk tidak ketinggalan dan menjadi tantangan perkembangan teknologi internet yang pesat, peningkatan literasi digital untuk masyarakat semakin tinggi dan tentunya penggunaan literasi digital bagi masyarakat harus dibentengi bagaimana memilih informasi yang baik dan juga harus menyebarkan konten negatif.

Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) yang nantinya akan menciptakan pola pikir yang kreatif sehingga tidak mudah termakan berita berita bohong yang tidak jelas sumber dan pemberitaannya.
KIM merupakan lembaga komunikasi yang dibentuk oleh masyarakat secara mandiri dan kreatif yang aktivitasnya informasi dan pemberdayaan masyarakat untuk teknologi dan informasi masyarakat guna mendapat informasi yang dibutuhkan untuk kepentingan masyarakat agar tidak kesenjangan informasi saat ini bagi Kabupaten Banjar.
HM Aidil Basith juga menjelaskan bahwa saat ini dinas kominfo sudah ada membina 15 kelompok informasi masyarakat. siapa yang menguasai dia akan menguasai dunia. Yang mengikuti pelatihan ini sebanyak 20 orang ini cikal bakal untuk berkembangnya Kabupaten Banjar.
Kegiatan tersbeut juga dihadiri oleh Kepala Bidang Informasi DKSP Kabupaten Banjar Muhammad Hamdani, Lurah Sekumpul Gusti Marhusin dan Narasumber Fikri.