REDAKSI8.COM, BANJARBARU – Memasuki tahun ajaran baru Tahun 2023/2024, omset penjualan seragam sekolah mengalami peningkatan hingga 50 persen.
Ini dibeberkan oleh seorang pemilik toko seragam sekolah di Pasar Ulin Raya, Kota Banjarbaru Ita mengatakan, penjualan seragam sekolah tahun ini lebih ramai dibandingkan tahun lalu.
Lantaran tahun sebelumnya, kegiatan belajar mengajar tatap muka masih belum 100 persen dilaksanakan.
“Alhamdulillah meningkat 2 kali lipat, kira-kira 50 persen dari penjualan biasanya,” ucap Ita kepada pewarta, Rabu (5/7/23).
Penjualan seragam sekolah katanya ramai sejak sepekan lalu sampai hari ini.
Karena banyaknya permintaan dari konsumen, Ita harus menambah stok jualan khusus seragam sekolah.
“Menambah stok pasti, mengambil barangnya dari Banjarmasin,” ujarnya.
Harganya sambung Ita bervariasi, mulai dari Rp60 ribu sampai Rp100 ribu untuk atasan.
Kemudian untuk bawahannya dari Rp60 ribu hingga Rp150 ribu, tergantung bahan dan ukurannya.
“Harga baju 60 ribu sampai 100 ribu, dan bawahan 60 ribu sampai 150 ribu,” rincinya.
Sementara itu, seorang wali murid Rini saat disambangi di sekitaran toko seragam sekolah mengatakan, tengah mencari baju seragam sekolah untuk anaknya yang akan masuk sekolah menengah pertama.
“Ini beli baju sekolah untuk anak, baju putih sama pramuka sama celananya juga,” pungkasnya.
Penulis Irma