REDAKSI8.COM, TANAH BUMBU – Dunia olahraga panahan di Kabupaten Tanah Bumbu kini mendapat suntikan semangat baru. Wakil Ketua I DPRD Tanah Bumbu, H. Hasanuddin, resmi terpilih sebagai Ketua Persatuan Panahan Indonesia (PERPANI) Tanah Bumbu periode 2025, melalui pemilihan aklamasi yang digelar dalam Musyawarah Kabupaten (Muskab) di Hotel Putri Duyung, Pagatan, Sabtu (13/4/2025).
Pemilihan tersebut tak hanya menjadi agenda organisasi biasa, tetapi juga menandai era baru dalam pembinaan dan pengembangan panahan di Bumi Bersujud. Sosok Hasanuddin dinilai sebagai figur yang memiliki komitmen kuat terhadap kemajuan olahraga, khususnya dalam mendorong lahirnya atlet-atlet panahan berprestasi.
“Ini amanah besar bagi saya. Insya Allah, saya akan bersinergi dengan semua pihak, baik pelatih, atlet, maupun pemerintah daerah, demi membawa panahan Tanah Bumbu ke tingkat yang lebih tinggi,” ujar Hasanuddin penuh semangat.
Terpilihnya Hasanuddin yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD ini dinilai strategis. Dukungan legislatif akan menjadi kekuatan tersendiri dalam memperkuat kolaborasi lintas sektor untuk kemajuan dunia olahraga, terutama panahan, di daerah ini.
Muskab yang berlangsung dalam suasana hangat dan penuh kekeluargaan ini turut dihadiri para tokoh olahraga, pengurus KONI Tanah Bumbu, dan stakeholder terkait.
Mereka menyambut baik semangat baru ini dan berharap kepemimpinan baru bisa membawa angin segar bagi regenerasi atlet dan peningkatan prestasi panahan di kancah regional maupun nasional.
Dengan semangat kolaboratif dan dukungan penuh dari berbagai elemen, PERPANI Tanah Bumbu optimistis melangkah menuju masa depan yang lebih gemilang.
Mamanda Dari Dewan Kesenian Kabupaten Banjar Dengan Judul “Prahara di Tambak Utuy” Guncang Aruh Teater Kalsel
REDAKSI8.COM, BANJARMASIN – Suasana Taman Budaya Kalimantan Selatan bergemuruh oleh gelak tawa, tepuk tangan, dan kekaguman pada Jumat malam, 18...