Komandan Kodim 1006/Banjar, Letkol Kav Zulkifer Sembiring, hadir langsung di tengah-tengah keluarga yang dilanda duka, menunjukkan solidaritas dan empati mendalam atas kepergian salah satu bagian penting dari keluarga besar Kodim 1006/Banjar.
Dalam suasana penuh keheningan, usai prosesi pemakaman, Dandim menyampaikan ucapan belasungkawa yang tulus.
“Atas nama pribadi dan keluarga besar Kodim 1006/Banjar, saya menyampaikan duka cita yang sedalam-dalamnya. Semoga almarhumah Ibu Suparmi mendapat tempat terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Esa, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan serta kekuatan,” tutur Letkol Kav Zulkifer Sembiring dengan suara bergetar.
Ny. Suparmi, yang selama ini juga menjabat sebagai Wakil Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXIX Dim 1006/Banjar, dikenal sebagai sosok teladan, setia, hangat, dan penuh dedikasi dalam mendukung tugas sang suami. Kepergiannya meninggalkan duka mendalam, tidak hanya bagi keluarga kecilnya, tetapi juga bagi keluarga besar Kodim dan Persit.
Almarhumah meninggalkan suami tercinta serta tiga orang anak yang menjadi tumpuan semangat hidupnya. Kenangan akan sosok beliau yang penuh ketulusan akan selalu terpatri di hati mereka yang pernah mengenalnya.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua Persit KCK Cabang XXIX Dim 1006/Banjar juga turut menyampaikan ungkapan duka yang mendalam.
“Kami merasa sangat kehilangan. Almarhumah bukan hanya rekan kerja, tetapi juga sosok ibu, sahabat, dan panutan bagi kami semua. Doa kami selalu menyertai, semoga keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan dan keteguhan hati,” ungkapnya penuh haru.
Keluarga besar Kodim 1006/Banjar, bersama segenap anggota Persit, bahu membahu menguatkan keluarga yang ditinggalkan, mengiringi kepergian almarhumah dengan doa dan kenangan terbaik.
Kepergian Ny. Suparmi menjadi pengingat bahwa keluarga besar TNI tidak hanya kuat dalam tugas dan tanggung jawab, tetapi juga dalam ikatan kebersamaan dan kasih sayang di tengah suka dan duka.

