REDAKSI8.COM, BANJARBARU – Pasangan tunggal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjarbaru Erna Lisa Halaby-Wartono debat publik perdana di Novotel Airport Banjarmasin, Senin (11/11/24) malam.
Debat perdana ini hanya diikuti pasangan calon (paslon) Lisa Halaby-Wartono nomor urut 01, sebab tidak ada paslon peserta lain Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di Kota Banjarbaru.
Ketua KPU, Kota Banjarbaru, Dahtiar menyampaikan, debat ini merupakan momentum terbaik untuk semua masyarakat mendengarkan secara langsung visi misi dari paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjarbaru pada Pemilihan Tahun 2024.
Disamping itu, paslon juga mendapatkan kesempatan secara mendalam untuk memaparkan ide dan gagasan yang menjadi fokus dari visi misi perwakilan serta peran strategis dalam membangun Kota Banjarbaru kedepan.
“Debat kali ini juga dapat memberikan informasi yang lebih lengkap kepada pemilih tentang pasangan calon secara utuh,” ujarnya.
“Hal ini diharapkan dapat membantu masyarakat dalam memilih pada hari pemungutan suara, yakni pada hari Rabu 27 November Tahun 2024,” tambahnya.
Hal tersebut sebagaimana yang tertuang dalam PKPU nomor 13 Tahun 2024 tentang debat publik tidak hanya menjadi sarana memperkenalkan visi misi dan programnya para calon, tetapi lebih kuat untuk menggali kesiapan paslon dalam menjawab tatanan Kota Banjarbaru kedepan.
“Melalui debat ini masyarakat memiliki kesempatan untuk menilai sejauh mana gagasan yang ditawarkan oleh pasangan calon selama dengan kebutuhan masyarakat Kota Banjarbaru,” katanya.
Sehingga, masyarakat dapat menilai dari debat ini dengan cermat dan kritis setiap visi misi dan program yang disampaikan, serta informasi itu dapat jadikan sebagai dasar untuk menentukan pilihan nanti pada 27 November 2024 mendatang.
“Mari kita semua menjaga kondusifitas dan kerukunan baik lingkungan sekitar maupun media sosial, hindari provokasi dan informasi yang tidak benar hingga narasi-narasi di media sosial yang dapat memecah belah persatuan,” imbaunya.
Sementara itu, salah satu pasangan calon Wali Kota Banjarbaru, Erna Lisa Halaby mengatakan, bahwa akan membawa harapan baru untuk Kota Banjarbaru melalui program-program yang sudah disipakan.
“Kami tekat dan niat yang tulus untuk mensejahterakan masyarakat dan membangun Kota Banjarbaru dengan kerja keras, kerja cerdas dan kerja ikhlas,” ungkapnya.
Karena menurutnya, tidak ada persoalan yang tak bisa dituntaskan, sepanjang memiliki tekat yang kuat dan bersemangat untuk memajukan Kota Banjarbaru.
Selain itu, Lisa juga berpesan kepada seluruh ASN Kota Banjarbaru agar tetap bekerja dengan profesional dan menjaga netralitas serta integritas dalam memberikan pelayanan bagi masyarakat.
Demikian, Ia mengajak seluruh masyarakat Kota Banjarbaru supaya bersama-sama untuk membangun Banjarbaru sebagai kota besar kedepannya.
“Yakinlah dengan kompetensi yang anda miliki itu adalah emas tetap emas dimata masyarakat, seperti visi misi yang kami ikhtiarkan yaitu terwujudnya Banjarbaru Emas, elok, maju, adil, dan sejahtera,” tandasnya.