REDAKSI8.COM, BANJARBARU – Jelang perayaan pergantian Tahun 2024, Kepolisian Resor (Polres) Kota Banjarbaru melarang para pemuda untuk balapan liar di wilayah hukumnya.
Larangan itu disampaikan langsung Kapolres Banjarbaru, AKBP Dody Harza Kusumah melalui Kabag Ops, Kompol Indra Agung Perdana Putra usai memimpin Apel Pasukan Operasi Lilin Intan 2024 pada Jum’at (20/12/24) lalu.
“Anda balap liar di kantor gubernur kami akan tindak tegas, apabila anda tetap melaksanakan balap liar itu berpotensi bahaya kami akan tindak tegas,” tekannya.
Adapun tiga lokasi yang menjadi titik fokus perhatian pihaknya, yakni di Jalan Ahmad Yani, Jalan Gubernur Subarjo, dan di Bundaran Simpang Empat Banjarbaru.
“Tidak ada polisi yang tidak ada berada di tempat itu ya, kami mengutus menyampaikan preman untuk masuk di semua jaringan,” ujarnya.
Kompol Indra juga mengatakan, sejauh ini pihaknya sudah menginformasikan kepada masyarakat Banjarbaru dan beberapa komunitas lainnya terkait penekanan larangan balap liar pada perayaan Natal dan Tahun Baru.
“Artinya belum ada niat namun sudah kita antisipasi dengan ditekan,” ucapnya.
Kendati demikian, Ia mengimbau masyarakat Kota Banjarbaru agar tidak berlebihan merayakan malam tahun baru, terlebih yang dapat mengganggu arus lalu lintas.
“Namun, mohon maaf dari luar Banjarbaru atau yang masuk ke Banjarbaru saya akan tindak tegas,” tandanya.



