REDAKSI8.COM, PARINGIN – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Balangan Syamsudinor berjanji akan perjuangkan perbaikan infrastruktur jalan di Desa Kaladan, Kecamatan Paringin Selatan.
Hal itu disampaikannya saat reses sekaligus buka puasa bersama warga Desa Keladan, Selasa (11/3/2025).
Disana Syamsudinor berjanji akan meningkatkan jalan Desa dari Desa Keladan menuju Banyu Hirang, dan jalan usaha tani setempat.
Maksud Syamsudinor, perbaikan jalan desa bertujuan untuk mempermudah dan meningkatkan mobilisasi serta kualitas hidup di Desa Kaladan dan sekitarnya.
Pun, demi mempermudah petani dalam mengangkut hasil pertanian untuk meningkatkan efisiensi distribusi, dan mendukung produktivitas pertanian setempat.
“Saya akan memperjuangkan kedua usulan ini di DPRD Kabupaten Balangan,” ucapnya saat reses tersebut.
Dia mendorong masyarakat untuk berperan aktif dalam mengawasi pelaksanaan program pembangunan agar aspirasi mereka dapat terealisasi secara optimal.
“Reses ini menjadi kesempatan penting untuk mendengar langsung keluhan dan kebutuhan masyarakat. Kami akan berupaya menyampaikan aspirasi ini kepada instansi terkait agar segera ditindaklanjuti,” ujarnya.



