REDAKSI8.COM, BANJARBARU – Ada yang baru nih di Kota Banjarbaru. Check Out Coffe Eatery & Bar di Jalan Panglima Batur, Kelurahan Loktabat Utara, Kota Banjarbaru baru saja menggelar Grand Opening, Rabu (19/2/25) pagi.

Coffe ini menawarkan sejumlah menu makanan dan minuman yang sangat populer di kalangan milenial hingga orang dewasa.
Memiliki konsep yang berbeda, coffe ini bernuansa modern dengan tempat tongkrongan yang sangat pas bagi mereka yang ingin bersantai sembari menikmati berbagai sajian menu kekinian.

Owner Check Out Coffe Eatery & Bar, Kota Banjarbaru, Wulan Andreas menyampaikan, filosofi check out coffe miliknya itu diambil dari kata check in, yang artinya apabila check out maka sudah check in.

“Ketika sudah check in kita harapkan pelanggan akan merasa puas dan merasa mendapatkan akhir dari kepuasan, dimana bisa menikmati hidangan dan minuman yang kita sajikan di caffe ini,” katanya.
Wulan menjelaskan, untuk menu makanan dan minuman sangat terjangkau dan bisa dinikmati dari semua kalangan.

Misal, seperti menu deseert yang memiliki makna disetiap kali para customer merasakan kelumerannya membuat mereka penuh dengan kebahagiaan.
“Menunya kita ada western, asean food dan beberapa menu-menu dessert yang bisa disajikan, mungkin agak berbeda dengan caffe-caffe dilainnya,” sebutnya.

“Spesial untuk menu kita ada spicy noodles, ada chiken steak, dan ada nasi goreng yang akan menjadi hidangan andalan di caffe check out sendiri,” sambungnya.
Bahkan, katanya di Check Out Coffe Eatery & Bar ini sudah memiliki chef yang berpengalaman dibidangnya. Serta karyawan yang sudah direkrut ada 23 orang.

“Kita sudah memiliki chef disini, dimana yang untuk pengalaman dibidang F&B ini sudah sangat memuaskan sekali,” jelasnya.
Oleh karena itu, dengan diresmikannya Check Out Coffe Eatery & Bar ini, Ia ingin menghadirkan suasana tongkrongan para anak muda yang berbeda dari caffe lainnya. Namun tidak untuk bersaing.
“Semoga nanti caffe kita ini bisa memberikan manfaat dan berkah untuk khalayak orang banyak,” tandasnya.
Salah satu pengunjung dari Keraton Martapura Muhammad Seman mengaku, selain tempatnya yang strategis dan nyaman, makanannya pun enak.
Pelayanannya ramah dan penyajian makanannya begitu higienis.
Baginya, generasi Gen Z dan Milenial sangat cocok nongkrong berbagi cerita sembari menikmati sejumlah hidangan di Check Out Coffe Eatery & Bar.
Ditambah, khusus untuk kaum muslimin telah tersedia satu buah mushola bagi yang ingin melaksanakan ibadah sholat disana.
“Saya senang banget ada mushola disana,” cetusnya.
“Semoga caffe Check Out setelah ini lebih berkembang, dan banyak pengunjungnya, soalnya sangat rekomended untuk gen z dan milenial,” pungkasnya.
