REDAKSI8.COM, BANJAR – Dalam rangka persiapan menuju peringatan Haul Abah Guru Sekumpul yang akan berlangsung pada 5 Januari 2025/5 Rajab 1446 H, terus dilakukan oleh berbagai pihak terkait.
Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Banjar, Agus Siswanto, melalui Kasi Kedaruratan, Muhammad Arifin, mengungkapkan bahwa BPBD akan kembali berpartisipasi dalam acara tersebut dengan meminjamkan tandon serta mengoperasikan perahu karet atau perahu politalyne di irigasi yang ada di sekitar lokasi.
Staf BPBD Kabupaten Banjar, Rifky Munanda, mewakili BPBD menghadiri rapat persiapan Haul Sekumpul yang dilaksanakan di Aula Kecamatan Martapura Kota, Rabu (11/12/2024).
“Hasil rapat Haul Sekumpul Beberapa yang perlu diperhatikan antara lain adalah imbauan untuk warga di sekitar jalur haul agar tidak memarkir kendaraan sembarangan yang dapat menyebabkan kemacetan. Selain itu, pedagang kaki lima (PKL) di sekitar jalur haul diminta untuk tidak hadir secara mendadak yang dapat memperburuk kemacetan,” ujar Rifky.
Terkait dengan musim hujan, dijelaskan Rifky bahwa masalah drainase menjadi perhatian utama karena dapat menyebabkan genangan air di sepanjang jalur haul. Satpol PP dan Dinas Perhubungan juga akan memperkuat pengawasan untuk mengatasi kemacetan yang ditimbulkan oleh kendaraan bentor di sekitar Sekumpul.
“Masalah sampah juga menjadi perhatian serius, di mana pengelolaannya akan dialihkan ke lahan yang disediakan oleh Dinas Lingkungan Hidup di SDN 2 Indrasari. DPKP akan menunggu laporan dari posko induk mengenai titik penempatan untuk pengamanan jalur air. Polisi juga akan menambah personel di jalur-jalur yang rawan kemacetan, sementara TNI meminta relawan yang berasal dari warga lokal untuk memastikan informasi tentang arah jalan yang akurat bagi jamaah,” jelasnya.
Selain itu, BPBD, DPKP, Dinkes, Polairut, dan Basarnas akan berkoordinasi untuk memastikan bahwa perahu karet atau politalyne yang beroperasi di irigasi bisa berjalan efektif dan aman. Relawan yang ditugaskan di posko induk juga diharapkan memakai kaos dengan desain yang seragam untuk memudahkan identifikasi dan memastikan mereka dapat melayani jamaah dengan baik.
Rapat besar mengenai kegiatan ini akan digelar pada 17 Desember 2024 di Aula Kecamatan Martapura Kota untuk memastikan seluruh persiapan berjalan lancar.
Dengan semangat Gawi Sabumi, panitia berharap Haul Guru Sekumpul dapat berjalan dengan lancar, aman dan menjadi berkah semua yang terlibat. Semoga menjadi berkah dan pahala yang besar bagi kita semua.
“Kami berharap dengan persiapan yang matang ini, Haul Guru Sekumpul 2025 bisa berlangsung dengan lancar, aman dan memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat dan jemaah yang hadir,” pungkasnya. (Sumber Info Publik Banjar).