REDAKSI8.COM, BANJARBARU – Menjelang pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) 19 April 2025 mendatang, Kepolisian Resor (Polres) Banjarbaru telah melakukan berbagai persiapan, dari apel pengamanan pemungutan dan perhitungan suara ulang Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjarbaru.
Selain itu, Polres Kota Banjarbaru juga telah membuat pola pengamanan yaitu Tempat Pemungutan Suara (TPS) rawan ada 382 dan TPS sangat rawan sebanyak 21 sesuai dengan kategorinya.
“Jumlah personel pun kita tingkatkan untuk pengamanan, dibanding dengan Pilkada tahun kemarin kita lebih meningkatkan kewaspadaan,” ujar Kapolres Banjarbaru AKBP Pius X Febry Aceng Loda, Kamis (17/4/25).
Namun, AKBP Pius mengatakan, pihaknya juga ada beberapa pertimbangan dalam meningkatkan jumlah personelnya untuk di TPS sangat rawan.
“TPS yang jauh, massa dari masing-masing pemilih itu berdekatan dan cukup banyak, dan TPS di Lembaga Pemasyarakatan,” sebutnya.
“Pola pengamanan pada TPS kurang rawan 2 personel 2 TPS 4 Linmas, TPS sangat rawan 2 personel 1 TPS 4 Linmas,” sambungnya.
Sementara itu, Kabag Ops Polres Banjarbaru, Kompol Indra Agung Perdana Putra menambahkan, lokasi TPS sangat rawan tersebut seperti Lapas, Dinas Sosial, dan Panti.
“Dikatakan sangat rawan dilihat dari aspek geografi demografi, ditempat yang jauh, jadi TPS itu berjarak jauh dengan TPS yang lain,” tuturnya.
Seperti di TPS Kelurahan Komet, menurutnya bisa dibilang bukanlah TPS yang sangat rawan, tetapi berubah menjadi sangat rawan karena adanya PSU.
Meski demikian, secara keseluruhan situasi menjelang PSU di Kota Banjarbaru ini bisa dikatakan aman dan kondusif.
“Terbukti dari KPU dan Bawaslu nya berjalan, TPS, KPPS, Panwascam, Polri, TNI, stakeholder Linmas ada, dan seluruh nya ada dan berjalan dengan lancar,” katanya.
Mengenai status TPS rawan dan sangat rawan ini katanya hanya sebatas pola pengamanan saja yang memang sudah ukurannya.
“Mana yang kurang rawan, rawan, dan sangat rawan, itu hanya pola, bukan situasi secara umum dalam kondusifitas kemanan dan ketertiban masyarakat,” tutupnya.

