REDAKSI8.COM, BANJARBARU – Menjelang Pemungutan Suara Ulang (PSU) pada Pilkada Banjarnaru yang akan digelar pekan depan (19 April<-red), Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat melaksanakan Halal bihalal dan konsolidasi bersama calon Walikota Banjarbaru Erna Lisa Halaby, di Pandopo Sido Mulyo, Landasan Ulin Kota Banjarbaru, Sabtu (12/4) malam.
Acara tersebut dilaksanakan dalam rangka silaturahmi sekaligus konsolidasi mengenai pilkada Banjarbaru antara DPC Partai Demokrat Kota Banjarbaru dengan calon Walikota Banjarbaru Erna Lisa Halaby.
Bagi Ketua DPC Partai Demokrat Said Subari, pelaksanaan rapat, pertemuan hingga konsulidasi yang dilaksanakan menjelang PSU sekarang, merupakan sebuah bukti partai demokrat tetap kekeh ingin memenangkan Lisa Halaby sebagai calon Walikota Banjarbaru.
“Kita sebuah partai politik sejak awal melalui ketua umum Partai Demokrat bahwa kita sepakat mendukung ibu Lisa Halaby,” ujarnya, di hadapan seluruh kader partai demokrat dan sejumlah tokoh masyarakat, pemuda dan organisasi yang datang malam itu.
Untuk itu katanya, tugas dan kewajiban Partai Demokrat mesti memperjuangkan kemenangan Lisa Halaby di PSU nanti.
“Bagi saya memperjuangkan dan memenangkan ibu Lisa sebagai calon walikota adalah sebuah kehormatan. Pilih nomor 1 Lisa Halaby,” tegasnya.
Sebelumnya, Partai Demokrat melaksanakam sejumlah kegiatan-kegiatan sosial sejak Lisa-Wartono mendaftar di KPU sebagai peserta kontestan Pilkada hingga acara keagamaan selama bulan suci Ramadhan lalu.
“Selama bulan Ramadhan belasan kali kita melaksanakan, pesannya disana bagaimana caranya ibu Lisa itu menang (di PSU<-red),” kata Said Subari.
“Partai Demokrat akan tegak lurus, dan selama 5 tahun insyaAllah jika ibu Lisa terpilih Partai Demokrat akan selalu bersama ibu Lisa,” sambungnya.

Selanjutnya, Calon Walikota Banjarbaru Erna Lisa Halaby mengucapkan terima kasih kepada Partai Demokrat telah melaksanakan acara Halal Bihalal dan Konsulidasi itu.
Menurutnya, sejauh ini perjuangan Partai Demokrat beserta kader sudah banyak melaksanakan kegiatan. Dari situ dia mengucapkan terima kasih.

“Terima kasih kepada seluruh pendukung. Ini adalah perjuangan kita bersama menuju perubahan yang baik untuk Banjarbaru,” ucapnya.
“Saya ingin bermanfaat untuk warga Kota Banjarbaru,” tandasnya.

