REDAKSI8.COM, TANAH BUMBU – Pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-120 Kodim 1022/Tanah Bumbu di Desa Karang Rejo, Kecamatan Karang Bintang, Kabupaten Tanah Bumbu telah mencapai hari ke-4 pada Minggu (12/05/2024).
Selain program fisik, TMMD ke-120 Kodim 1022/Tanah Bumbu juga melaksanakan kegiatan non-fisik.
Salah satunya adalah Rehab teras Masjid Raudhatul Jannah, yang diharapkan dapat memfasilitasi kegiatan keagamaan di Desa Karang Rejo dengan lebih baik.
Menurut Letkol Inf Boni Berdian, Dandim 1022/Tanah Bumbu, renovasi teras mesjid dilakukan dengan pemasangan keramik dan bertujuan untuk meningkatkan kapasitas jemaah dan kenyamanan saat beribadah di masjid tersebut.
“Pemasangan keramik di teras masjid ini juga diharapkan dapat memudahkan para jemaah dalam melaksanakan sholat, baik sholat lima waktu, solat eid, maupun pengajian majelis,” kata Dandim.
Dandim juga berharap setelah pekerjaan rehab selesai, jemaah yang datang ke masjid dapat lebih khusyuk dan nyaman dalam beribadah.
Diketahui Proses rehab teras mesjid tersebut juga melibatkan partisipasi aktif dari warga setempat.
Masyarakat turut serta dalam memberikan tenaga dan dukungan moral guna menyelesaikan pekerjaan dengan baik dan tepat waktu.
Selain memberikan manfaat langsung bagi masyarakat setempat, kegiatan TMMD ke-120 Kodim 1022/Tanah Bumbu juga diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi antara TNI dan masyarakat.
Selain itu, dalam rangka memaksimalkan manfaat program TMMD, Kodim 1022/Tanah Bumbu juga melakukan koordinasi dengan pihak terkait, seperti pemerintah desa dan masyarakat setempat.
Hal tersebut bertujuan untuk memastikan keberlanjutan program pembangunan yang dilakukan.