REDAKSI8.COM – Dinas Pendidikan dan Kebudayan Provinsi Kalimantan Selatan bersama dengan Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Karang Intan menggelar kegiatan festival kesenian spektakuler dengan tema “Seniman Mengajar Anak Sekolah”, Kamis (15/9/2022).
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Anggota DPRD Kabupaten Banjar sekaligus ketua Komite Warhamni, perwakilan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Selatan, perwakilan Dinas Pendidikan Kabupaten Banjar, Polsek Karang Intan, Koramil Karang Intan.
Sebelum kegiatan, undangan disuguhkan dengan penampilan marching band dan dilanjutkan dengan melihat pameran seni dan pameran olahan dari siswa SMAN 1 Karang Intan.
Kemudian kegiatan dibuka dengan penampilan tari Tarhib Al Banjary dan tari Japin Carita dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars Bergerak dan Mars SMAN 1 Negeri Karang Intan.
Anggota DPRD Kabupaten Banjar juga ketua komite SMAN 1 Karang Intan Warhamni menuturkan bahwa sangat bersyukur karena SMAN 1 Karang Intan merupakan sekolah penggerak tidak hanya terbaik di Kabupaten Banjar juga di Kalimantan Selatan.
“Kita sangat berterimakasih kepada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kalimantan Selatan sudah mempercayakan kepada SMAN 1 Karang Intan sebagai sekolah penggerak,” tuturnya.
Pembukaan pentas akhir ini ditandai dengan pemukulan gong oleh Plt Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Banjar Nane Andriadne mewakili Bupati Kabupaten Banjar Saidi Mansyur dengan didampingi oleh Kabid Kebudayaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kalimantan Selatan, Kepala Sekolah SMAN 1 Karang Intan.
Di sela sela kegiatan tersebut, Plt Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Banjar Nane Andriadne mengatakan, pemerintah daerah sangat bangga sekaligus mendukung penuh kegiatan, karena SMAN 1 Karang Intan dengan segala kelebihannya terpilih setelah melalui tahapan seleksi oleh Dirjen Kemendikbud.
Nane juga meminta kepada sekolah untuk terus berinovasi dan mengembangkan potensi yang dimiliki, sehingga nantinya akan bisa melahirkan siswa siswi yang handal dan bisa menjawab semua tantangan.
Ketua panitia pelaksana sekaligus seniman yang mengajar di sekolah SMAN 1 Martapura Rhoni Arifin sampaikan terima kasihnya atas kepercayaan yang diberikan untuk mengajar di sekolah tersebut.
”Ini adalah sebuah program yang luar biasa dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kalimantan Selatan dan mempercayakan SMAN 1 Karang Intan yang menggelar kegiatan ini,” ujarnya.
SMAS menurutnya, adalah sebuah implementasi dari pemerintah untuk melestarikan kebudayaan adalah hal yang tepat untuk menumbuhkan embrio-embrio seniman dari sekolah.
Sementara itu kepala sekolah SMAN 1 Karang Intan Ayu Herlina Rustam sampaikan terima kasihnya kepada Disdikbud Kalsel yang telah memilih sekolah yang dipimpinnya sebagai sekolah penggerak, dan diakui adalah sebuah anugerah.
”Bagaimana pengembangan nantinya di sekolah penggerak ini, sekolah akan menjadi sehat, menyenangkan dan mencerdaskan, semakin tumbuh kepercayaan diri siswa untuk pengembangan sesuai bakat dan potensi yang dimiliki,” ujarnya.
Terpilihnya sekolah ini sebagai sekolah penggerak se Kalsel bukan tanpa alasan. SMAN 1 Karang Intan memiliki prestasi mentereng di berbagai bidang baik di tingkat daerah, provinsi maupun nasional, ujar Kepala Bidang Kebudayaan pada Disdikbud Kalsel Kabid Nurul Rohayati.
Nurul menambahkan, Keberadaan seni budaya perlu dioptimalkan sebagai ciri khas suatu bangsa, dan harus diperkokoh keberadaannya oleh siswa.
”Keberhasilan program ini akan tergantung pada siswa, sekolah, seniman dan pemerintah daerah,” tutupnya.