REDAKSI8.COM – Bupati Banjar KH Khalilurrahman melakukan peninjauan langsung ke lapangan untuk melihat proses pengaspalan di ruas Jalan Angsana Pasar Martapura, Rabu pagi (4/7/18).
Selain melihat langsung proses pengaspalan, Bupati Banjar yang biasa disapa Guru Khalil ini juga melihat keadaan pasar yang berada di belakang pertokoan intan.
Pada saat meninjau pengaspalan jalan di Pasar Martapura yang dikerjakan oleh CV Suferindo Abadi tersebut, Bupati Banjar didampingi Sekda Banjar Ir Nasrun Syah, Kabid Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Banjar Ahmad Solhan, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Muhammad Ramlan, plt Direktur Perusahaan Daerah Pasar Bauntung Batuah (PD PBB) Rusdiansyah dan Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik Dan Persandian Muhamad Farid Soufian.
Saat peninjauan, Guru Khalil mengatakan, rehabilitasi jalan tersebut diharapkan agar dilaksanakan dengan baik, sehingga jalan berlubang yang ada di Jalan Sukaramai sampai pintu gerbang Mesjid Agung Al Karomah bisa diatasi dengan segera.
“Proyek ini merupakan perintah saya langsung, karena kita ingin kenyamanan bagi pengguna jalan, terutama pengunjung pasar. Saya ini orang Martapura, tentu tahu kondisi Pasar Martapura yang sebagian jalannya masih perlu diperbaiki,” tukasnya.
Proyek ini sendiri menelan dana sekitar Rp1,3 miliar yang digunakan dari APBD kabupaten Banjar tahun 2018.
Kabid Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Banjar Ahmad Solhan menyampaikan, lokasi ruas jalan yang dilakukan pengaspalan ini, yaitu ruas Jalan Angsana, ruas Jalan Sukaramai, ruas Jalan Kenanga dengan total panjang 1.082 meter.
“Tetapi ada penambahan karena Bupati Banjar meminta untuk pengaspalan sampai depan Mesjid Agung Al-Karomah, untuk jalan Sukaramai adalah termasuk jalan kabupaten, karena di depan jalan Sukaramai itu adalah depan Mesjid,” ujarnya.
Salah satu warga, Fefen Effendi mengaku sangat senang kalau jalan lingkungan Pasar Martapura semakin bagus, tidak lagi dipenuhi lobang dan kubangan.
“Dengan adanya perbaikan jalan yang ada di Pasar Martapura ini, Semoga pasar akan semakin ramai karena pengunjung tak perlu lagi terkena becek saat hujan,” imbuhnya.