REDAKSI8.COM, BANJARBARU – Komisi Pemilihan Umum (KPU), Kota Banjarbaru mulai menyortir dan melipat kertas surat suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Banjarbaru di gudang logistik KPU Banjarbaru, Sabtu (9/11/24).
Penyortiran dan pelipatan kertas surat suara ini melibatkan sebanyak 48 warga yang dilaksanakan dalam satu hari.
Ketua KPU, Kota Banjarbaru, Dahtiarnya menyampaikan, 48 orang tersebut melaksanakan sortir dan lipat untuk surat suara Gubernur dan Wakil Gubernur pada pemilihan serentak 2024 di Kalimantan Selatan (Kalsel).
“Kenapa harus di sortir, karena untuk memastikan surat suara itu bisa dipakai dengan baik pada hari H dan dalam kondisi bagus,” katanya.
Oleh karena itu, tugas petugas sortir untuk memastikan surat suara yang diterima gradasi warnanya sudah baik dan bagus, kemudian kondisi maupun cetakannya rapi, tidak ada bolong.
“Jadi memastikan bahwa kondisi surat suara itu dalam keadaan baik dan siap pakai,” ujarnya.
Dahtiar menuturkan, rata-rata petugas penyortiran dan pelipatan surat suara adalah orang yang berpengalaman dan pernah ikut serta di Pemilihan Presiden (Pilpres) sebelumnya.
“Sudah berpengalaman dan ikut serta di Pilpres kemarin, jadi kalau untuk pengalaman mereka sudah punya,” jelasnya.
Kendati demikian, karena jumlah surat suara Pilkada saat ini tidak sebanyak pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 sebelumnya, yakni ada 5 surat suara sehingga sortir dan pelipatan ini bisa cepat selesai.
Adapun rata-rata satu orang petugas sortir dan lipat ini mendapatkan 2 kardus atau boks untuk masing-masing dilipat.
“Melihat kondisi yang ada, karena jumlahnya yang dilipat tidak banyak, kemudian jumlah petugas kita lumayan banyak sehingga hari ini atau malam ini kita target selesai untuk Pilgub,” ujarnya.
Kemudian, untuk efektivitas pihaknya sampaikan kepada para petugas sortir lipat untuk mengerjakannya pelan-pelan saja, sehingga benar-benar teliti, serta memastikan kondisi surat suara dengan baik.
“Kita mintanya pelan-pelan dan betul-betul diteliti sehingga nanti hasil sortirnya dan dilipat itu betul-betul surat suara yang sudah rapi, baik dan siap pakai,” pungkasnya.