REDAKSI8.COM, SAMARINDA – Anggota DPRD Kaltim, H J Jahidin, mengungkapkan keyakinannya bahwa program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang akan mulai dijalankan pada Januari 2025 dapat diterapkan dengan baik di Kalimantan Timur.
Program itu ditujukan untuk pelajar dari jenjang SD hingga SLTA di seluruh Indonesia, termasuk di Kaltim.
Jahidin, yang merupakan anggota DPRD Kaltim periode ketiga, menjelaskan bahwa dukungan dari pihak legislatif sangat penting untuk memastikan keberhasilan pelaksanaan program ini.
“Kami di DPRD mendukung penuh pelaksanaan MBG. Program ini memiliki potensi besar untuk meningkatkan kualitas pendidikan, dan kami yakin Kaltim bisa sukses dalam menjalankannya,” ujar Jahidin melalui sambungan telepon pada Sabtu (2/11/2024).
Program MBG merupakan salah satu prioritas kerja dari pemerintahan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
Jahidin berpendapat, jika daerah lain dapat melaksanakan program serupa, maka Kalimantan Timur juga harus mampu mengimplementasikannya dengan baik.
“Jika daerah lain bisa menjalankan program MBG ini, Kaltim pasti bisa. Kami mendukung kebijakan pemerintah yang dinilai baik dan layak diterapkan,” ungkapnya.
Program ini diharapkan dapat memberikan manfaat besar, seperti meningkatkan konsentrasi belajar pelajar, mengurangi angka stunting, dan membentuk generasi muda yang lebih sehat.
Jahidin menekankan pentingnya pemantauan yang ketat terhadap kualitas makanan yang diberikan kepada siswa, agar tetap memenuhi standar kesehatan yang dibutuhkan anak-anak dalam masa tumbuh kembangnya.
“Kualitas makanan yang diberikan harus selalu terjaga, karena ini menyangkut masa depan anak-anak kita,” jelasnya.
Ia juga menambahkan, agar implementasi program MBG di Kaltim dapat berjalan lancar, diperlukan kerjasama yang baik antara pemerintah daerah dan pemerintah pusat.
Selain itu, Jahidin mengusulkan agar sektor swasta dan organisasi sosial juga turut berpartisipasi dalam mendukung kelancaran program ini.
“Program makan bergizi gratis ini dapat mempererat solidaritas sosial dan mendorong masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam meningkatkan kesejahteraan bersama,” tutupnya.